LABVIRAL.COM - Kenaikan gaji atau upah merupakan momentum yang ditunggu-tunggu para pekerja.
Tingginya gaji yang dimiliki tentu akan membuat para pekerja senang lantaran segala kebutuhannya dapat terpenuhi.
Gaji dalam sebuah pekerjaan pun bisa menjadi tolak ukur seberapa tinggi jabatan yang diampuhnya. Untuk itulah tidak mengherankan apabila ada banyak orang berkeinginan naik gaji secara cepat.
Jadi, apabila kalian ingin merasakan bagaimana rasanya naik gaji lebih cepat, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan.
1. Selalu Lakukan yang Terbaik
Apa yang kalian lakukan, pasti semua sebanding dengan apa yang akan kalian dapatkan. Oleh karena itu, apabila kalian benar-benar ingin bisa naik gaji lebih cepat, lakukan semua pekerjaan yang ada dengan sebaik-baiknya.
Apabila suatu saat bos kalian memberi pekerjaan yang membutuhkan target cepat, pastikan kalian bisa memenuhi semua target itu dengan baik.
Hal itu pun akan membuat bos kalian merasa sangat menghargai kalian apabila kalian benar-benar bisa mencapai target yang si bos buat. Selain itu, sangat penting untuk kalian bisa memenuhi semua ekspektasi perusahaan yang telah diberikan kepada kalian.
Baca Juga: Bagaimana Cara Melihat Password Wifi di Laptop dengan Mudah?
2. Meningkatkan Fokus dan Perhatian dalam Menyelesaikan Pekerjaan Kantor
Setiap pekerja biasanya pernah teledor dalam melakukan pekerjaannya. Untuk itu, apabila kalian hendak mendapatkan kenaikan gaji yang lebih cepat, maka hal yang harus kalian lakukan adalah dengan meningkatkan fokus terhadap pekerjaan kantor kalian yang hendak diselesaikan.
Hal ini tentu penting mengingat bos dalam suatu divisi perusahaan pasti senantiasa memantau bagaimana kinerja pekerjanya. Apabila kalian melakukan kesalahan sedikitpun, bos pun pasti merasa ragu untuk memberikan kenaikan gaji.
Namun, apabila kalian bisa fokus dan mengerjakan pekerjaannya seusai dengan apa yang bos kehendaki, niscaya bos tidak akan ragu untuk menaikkan gaji kalian, atau bahkan menaikkan jabatan kalian kelak.
Maka, hal terpenting yang harus dimiliki oleh setiap pekerja apabila mereka ingin bisa naik gaji lebih cepat adalah fokus dan perhatian terhadap pekerjaan yang sedang dilakukan. Jaga fokus selalu ya!
3. Berkaca pada Kualitas Kinerja
Alasan kenapa setiap bos dalam suatu perusahaan enggan memberikan kenaikan gaji adalah karena menurut pandangannya, kinerja dari sang karyawan itu kurang sesuai dengan yang diharapkan.
Oleh karena itu, apabila kalian disini benar-benar merasa layak untuk bisa mendapatkan kenaikan gaji yang lebih cepat, terlebih dahulu kalian haruslah bekaca pada kinerja yang telah kalian berikan kepada perusahaan terlebih dahulu.
Kira-kira layakkah kalian mendapatkan gaji dengan kualitas kinerja kalian?
Apabila belum, cobalah untuk tetap melakukan tips nomer satu dan dua di atas. Namun, apabila kalian benar-benar merasa sudah cukup mengerahkan segala kemampuan kalian dalam bekerja, maka tunggu saja.
Sebab bos yang tau kapan waktu yang tepat untuk menaikkan gaji karyawannya. So, bersabar ya.
Baca Juga: Yuk Cari Tahu Cara Melihat Status Whatsapp yang Disembunyikan Orang Lain
4. Tonjolkan Kemampuanmu
Tips naik gaji lebih cepat keempat yang seharusnya bisa kalian lakukan adalah dengan menonjolkan kemampuan yang kalian miliki. Hal tersebut tentu merupakan suatu hal penting mengingat dengan kalian menonjolkan kemampuan, bos kalian akan merasa sadar dengan potensi yang kalian miliki.
Lagipula, apabila kalian tidak menonjolkan kemampuan yang kalian punya, bagaimana bos bisa mengerti dan membedakan kalian dengan karyawan-karyawan lain?
Hal tersebut tentu membuat bos berpikir ulang untuk menaikkan gaji kalian mengingat jika kemampuan karyawannya sama, tentu dia harus menaikkan gaji seluruh karyawannya.
Namun, apabila kalian menonjolkan kemampuan yang kalian miliki sebaik mungkin, bos kalian akan menyukai diri kalian dan cepat atau lambat pasti gaji kalian akan dinaikkan. Syukur-syukur apabila jabatan kalian juga dinaikkan.
Semua butuh waktu kok, yang jelas lakukan yang terbaik dengan kemampuan yang dimiliki ya.
5. Berkontribusi dalam Kegiatan-kegiatan Perusahaan
Setiap perusahaan pasti memiliki kegiatan atau acara seperti seminar atau semacamnya. Nah, apabila kalian ingin bisa naik gaji lebih cepat, maka kami disini menyarankan agar kalian dapat meluangkan waktu dalam mengikuti acara-acara tersebut.
Acara apa saja, entah itu seminar perusahaan, rapat malam perusahaan, atau acara-acara penting lainnya. Yang jelas, kalian bisa menunjukkan bahwa kalian telah aktif dalam mengikuti segala bentuk kegiatan yang diadakan oleh perusahaan.
Dampak yang akan kalian dapatkan tentu beragam, mulai dari kalian mendapatkan kemampuan lebih, mendapatkan kesempatan untuk menjalin hubungan baik dengan rekan kantor, pun juga kalian bisa meningkatkan kinerja kalian dari semua acara-acara tersebut.
Baca Juga: Yuk Mengenal KUR dan Tujuannya!
6. Berperan Penting di Perusahaan
Sebagai pekerja yang menginginkan kenaikan gaji yang lebih cepat, ada baiknya kalian bisa memberikan peran penting terhadap perusahaan tempat kalian bekerja. Sebisa mungkin, kerjakan pekerjaan yang telah ditargetkan oleh bos sebanyak-banyaknya, sesuai dengan kemampuan yang kalian miliki.
Dengan demikian, semakin kalian bisa loyal dengan perusahaan tempat kalian bekerja, maka semakin berharga pula kualitas kinerja kalian di mata perusahaan. Hal itu tentu merupakan salah satu point penting untuk dapat mewujudkan kenaikan gaji yang lebih besar.
Dengan menjadi pekerja yang berperan penting di perusahaan tempat kalian bekerja, tentu kehadiran kalian akan sangat dinanti oleh rekan kerja atau bos kalian.
Dengan demikian, apabila kalian suatu saat tidak berangkat sehari atau dua hari di kantor, kalian akan sangat dicari oleh mereke mengingat tanpa keberadaan kalian, pekerjaan kantor jadi terbengkalai.
Setelah itu, bos kalian tentu akan menyadari betapa pentingnya keberadaan kalian di perusahaan, sehingga secepatnya dia akan segera mengambil keputusan untuk menaikkan gaji kalian lebih cepat dan juga menaikkan jabatan kalian.
7. Mintalah Kenaikan Gaji
Hal ini tentu merupakan salah satu tips terakhir yang bisa kalian untuk mendapatkan kenaikan gaji yang lebih cepat.
Ya, apabila dalam realisasinya ternyata kalian sangat lama dalam mendapatkan kenaikan gaji padahal kalian telah memberikan kontribusi maksimal terhadap perusahaan, maka mintalah kenaikan gaji.
Hal itu tentu penting. Setiap karyawan teladan memang layak mendapatkan gaji yang sepadan. Untuk itu, jangan ragu untuk meminta kenaikan gaji.
Memang, hal ini merupakan cara yang cukup ampuh, tapi ada kemungkinan terburuk dari tips ini yaitu dipecat.
Jadi, apabila kalian sudah siap untuk meminta kenaikan gaji, kalian pun juga harus bersiap untuk menerima resiko ini. Kalian juga bisa mengatakan bahwa apabila kalian tidak diberi kenaikan gaji, di luar sana masih ada banyak perusahaan yang membutuhkan kontribusinya dengan tawaran gaji yang lebih tinggi loh. Tetap berusaha yaa!! []