Kanroji memberitahu pada tanjiro tentang rumor sebuah senjata rahasia, yang dapat meningkatkan kekuatan.
Baca Juga: Mengenal Bacaan Tawasul yang Mustajab agar Doa Lekas Dikabulkan
Di saat sedang mencarinya, tanjiro melihat seorang pilar lagi yang ternyata juga ada di sana, yaitu Tokito muijor.
Tokito ternyata sedang memaksa anak seorang pengrajin pedang yang menyimpan senjata rahasia, yang dirumorkan untuk digunakannya.
Tanjiro yang melihat hal itu tentu tidak tinggal diam, dan mencoba menolong anak itu. Namun tokito yang terus memaksa akhirnya mendapatkan senjata tersebut.
Dan ternyata itu adalah sebuah boneka pembasmi iblis yang memang khusus dirancang untuk berlatih menjadi lawan bagi para pembasmi iblis.
Boneka yang telah lama dijaga oleh keluarga anak yang bernama Kotetsu tersebut sebenarnya sudah cukup Rapuh.
Kotetsu mempunyai tugas untuk memperbaiki boneka tersebut, namun kemampuannya itu belum mumpuni. Akan tetapi, setelah mendapat motivasi dari Tanjiro, Kotetsu mulai bersemangat kembali.
Sayangnya, boneka itu menjadi lebih rusak setelah Tokito menggunakannya. Awalnya tanjiro dan Kotetsu berfikir bahwa boneka itu sudah tidak bisa digunakan, ternyata boneka itu masih bangkit dan itu menjadi awal latihan Tanjiro dengan boneka tersebut.