LABVIRAL.COM - Dian Sastrowardoyo tidak hanya berprestasi di dunia hiburan. Di dunia pendidikan, artiis cantik ini ternyata diam-diam memiliki yayasan nirlaba yang fokus untuk pendidikan perempuan.
Yayasan Dian ini memiliki berbagai kegiatan positif bagi anak muda. Yayasan Dian memiliki visi untuk berkontribusi dalam bidang pendidikan, pemberdayaan perempuan, dan pelestarian budaya di Indonesia.
Nah, berikut fakta-fakta Yayasan Dian dirangkum dari berbagai sumber:
1. Berdiri pada 2009
Yayasan Dian berdiri sejak tahun 2009 silam. Dian mendirikan Yayasan ini sebagai wujud syukur atas pencapaian yang sudah didapatnya. Momentumnya setelah ia mendapat Piala Citra lewat perannya dalam Ada Apa Dengan Cinta?.
2. Mewujudkan Keinginan Sang Nenek
Dekat dengan neneknya, bahkan sebelum sang nenek meninggal, ibu dua anak ini mendapat pesan menyentuh. "Dian you need to be grateful", jelasnya dalam podcast bersama Daniel Mananta beberapa waktu lalu.
Atas pesan sang nenek itulah Dian Sastrowardoyo mantap mendirikan Yayasan Dian.