Gegara Nonton Konser BLACKPINK, Rachel Vennya Dibilang Fomo

Chodijah Febriyani
Selasa 14 Maret 2023, 12:57 WIB
Selebgram Rachel Vennya (Sumber : Instagram/rachelvennya)

Selebgram Rachel Vennya (Sumber : Instagram/rachelvennya)

LabViral.com - Konser BLACKPINK yang diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Selatan pada 11-12 Maret 2023 terbilang cukup sukses.

Para penggemar alias BLINK sangat antusias dan senang sekali bisa melihat idola melangsungkan konser.

Digelar selama dua hari, para artis Tanah Air pun nampak terlihat tidak mau ketinggalan merasakan kemeriahan konser BLACKPINK itu.

Sebut saja salah satu selebgram Rachel Vennya yang datang ke konser BLACKPINK day 2 di GBK. Bersama teman-temannya, Rachel Vennya pun turut serta memeriahkan konser dengan mengenakan outfit serba pink yang menggemaskan.

Baca Juga: Minta Maaf ke Doi Pakai Chord 'Baby Can I Hold You' Milik Boyzone, Dijamin Luluh!

Bahkan mantan istri Okin itu membagikan keseruannya dalam unggahan foto dan video insta strory di akun Instagramnya @rachelvennya.

Nampak Rachel sangat antusias bernyanyi dan berjoget bersama BLACKPINK dan teman-temannya.

Namun sayangnya, salah satu postingan foto Rachel Vennya dibanjiri hujatan. Sebab ibu dua anak ini disebut ikut-ikutan hype atau bahasa gaul saat sekarang adalah Fomo.

Fear Of Missing Out (fomo) merupakan rasa takut merasa 'tertinggal' karena tidak mengetahui suatu kejadian atau aktivitas terbaru. Perasaan ini bisa dibilang cemas dan takut yang timbul pada diri seseorang terkait hahl-hal yang baru, seperti tren atau berita.

Nah, akibat postingan foto tersebut Rachel Vennya disebut fomo oleh para netizen di kolom komentarnya.

"Buna si always fomo," tulis akun @lalafunfeld.

"fomo kah?," sambung akun @farrelalss.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu 'Wherever You Are' One Ok Rock yang Penuh Cinta-Cintaan

Bahkan, pacar dari Salim Nauderer sampai membuat insta story yang bertuliskan "kalian sebenci itu sama aku?". Tapi, isnta story tersebut sudah dihapus oleh Rachel.

"Vibesnya mba2 nonton dungdat," timpal akun @niar.nrftr.

"Slide ke 4 pose nya gimana sih??? Ga pake celana atau gimane? 🤣 mikir keras biar ga salah paham," ujar akun @yohanagstina.

"Giliran mak nya cipung ma gada yg berani hate yak wkwkwkw🔥🔥," kata akun @_asyaaaaaaaaaap.

"pomo ah ga a6," ujar akun @afazasilva.

Selebgram Rachel VennyaSelebgram Rachel Vennya

Selain dihujat, Rachel Vennya juga mendapatkan belaan dari para netizen lainnya.

"Guys hanya krn kalian gak punya duit atau waktu buat nonton idol kalian, bukan berarti kalian bebas hate speech ke non fans yg punya duit+waktu buat nonton. Dewasa sedikit lah 🫠," kata akun @cachannisa.

"Rumpi deh org org, kalo rachel ngadain give away tiket juga pasti pada nyerbu ikutan wkwk🐷," jelas akun @aprlliaaa.

"Ini kenapa pada mempermasalahkan nonfans kok nonton konser? loh, kan syarat utama nonton konser itu harus ada uangnya dulu, bukan harus ngefans dulu," terang akun @miraja_.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini