10 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2023 untuk Dikirim ke Mertua, Makin Disayang Deh!

Chodijah Febriyani
Sabtu 15 April 2023, 14:07 WIB
Ucapan Selamat Lebaran Idul Fitri 2023 (Sumber : Freepik)

Ucapan Selamat Lebaran Idul Fitri 2023 (Sumber : Freepik)

LABVIRAL.COM - Hari Raya Idul Fitri adalah momen yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi. Terlebih, bagi kamu yang ingin membuat mertua makin sayang, kamu bisa memberikan ucapan selamat Idul Fitri.

Ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada mertua pun berbeda, harus menyampaikan dengan kata-katanya pun juga tidak bisa sembarangan, harus dipilih kalimat yang sopan dan penuh makna kehangatan serta memanjatkan doa untuk mertua.

Baca Juga: 8 Ucapan Selamat Lebaran 2023, Cocok Jadikan Status Facebook untuk Teman Online

Namun, tidak semua orang bisa menyampaikan kata-kata atau ucapan selamat Idul Fitri dengan lantang dan lancar.

Bagi kamu yang bingung dan sulit untuk menyiapkan kata-kata ucapan selamat Lebaran kepada pasangan kalian, berikut ini dilansir LabViral dari berbagai sumber, ini ada beberapa rekomendasi ucapan selamat Idul Fitri yang ditujukan kepada mertua saat Lebaran mendatang.

1. Si, Bapak/Ibu. Saya ingin mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dan keramahan yang selalu diberikan selama ini.

Saya juga memohon maaf apabila selama ini ada kesalahan atau ketidaknyamanan yang saya berikan kepada Bapak/Ibu.

Semoga suasana Idul Fitri ini membawa kedamaian, kebahagiaan, dan keberkahan bagi kita semua.

Mari kita saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi sebagai keluarga. Taqabbalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan batin.

Baca Juga: Biar Tetap Eksis Saat Lebaran, Ini 10 Ucapan Selamat Idul Fitri 2023 untuk Caption Instagram

2. Aku berdoa pada Allah agar mencurahkan rahmat dan karunia di Idul Fitri kali ini untuk ibu dan menjadikan Lebaran ini penuh kenangan. Selamat merayakan Idul Fitri ibu dan bapak mertuaku.

3. Salah kata pernah terucap, salah sikap pernah terungkap, namun kembali fitrah selalu diharap. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, ibu, bapak. Mohon maaf lahir dan batin.

4. Tidak ada kata seindah kata maaf, tidak ada perbuatan seindah yang memaafkan, kini hati akan dibersihkan, tanpa noda dan kotoran, Selamat hari raya Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin.

5. Sunset Ramadhan beranjak pergi, berganti fajar syawal di pagi hari, membawa cahaya kedamaian di penghujung ramadhan, menebar berkah di hari kemenangan. Selamat idul fitri. Taqabbalallahu minna wa minkum. Minal aidin walfaizin.

6. Selamat Idul Fitri 1444 H. Kami sekeluarga mohon maaf atas segala khilaf dan mohon keikhlasan karena masih belum bisa membahagiakan bapak dan ibu. Semoga tahun depan kita bisa berkumpul Kembali dalam suasana yang jauh lebih indah.

Baca Juga: Ucapan Selamat Idul Fitri 2023 untuk Kedua Orang Tua, Penuh Doa dan Kehangatan Lebaran

7. Biarlah Idul Fitri ini menjadi kesempatan kita berbagi cinta dan kepedulian. Mohon maaf lahir dan batin, ibu dan bapak. Selamat Hari Raya Idul Fitri.

8. Selamat Hari Raya Idul Fitri, ibu, bapak. Bila mulut salah berucap, mata salah menatap, kaki salah melangkah, dan diri salah bertindak, mohon dibukakan pintu maaf untukku.

9. Semoga terang Idul Fitri dapat membawa banyak alasan untuk ibu bisa lebih bahagia di kehidupan yang diberi Allah ini. Selamat IduI Fitri.

10. Jika ada ucap yang membekas lara. Ada tingkah merangkai duka. Ada kata merangka dusta. Mohon maafkan lahir dan batin. Selamat Hari Raya Idul Fitri.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini