Pendaftaran CPNS 2023 Lulusan SMA Beserta Formasi yang Dibutuhkan

Annisa Fadhilah
Senin 31 Juli 2023, 16:27 WIB
Ilustrasi Korpri, ASN, PNS, Pegawai Negeri Sipil (Sumber : Freepik)

Ilustrasi Korpri, ASN, PNS, Pegawai Negeri Sipil (Sumber : Freepik)

LABVIRAL.COM - Kabar baik untuk lulusan SMA yang ingin mendaftar CPNS 2023, sebab tahun ini pemerintah membuka formasi untuk mereka, berikut ini pendaftaran CPNS lulusan SMA beserta formasinya.

Kabar bahagianya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas menyatakan bahwa CPNS 2023 akan dibuka pada September mendatang.

"September 2023 ini mulai, kan kita tetapkan dulu formasinya," kata Azwar Anas beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Kapan Seleksi CPNS 2023 Diadakan? Segini Kuota danTips Lolos Seleksinya

Informasi mengenai jadwal pembukaan CPNS 2023 tersebut disampaikan Menteri PAN-RB, Abdullah Azwar Anas, ketika ditemui di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta Selatan.

"Terkait dengan proses CASN/CPNS 2023 kami kemarin sudah laporkan Pak Presiden, nanti rencana di bulan September akan dimulai," ujar Azwar Anwar.

Selain itu, tahun ini pemerintah membuka sebanyak 1.030.751 formasi untuk CPNS 2023 dan PPPK.

Menurut Anas, dalam rekrutmen CPNS 2023 ini pihaknya akan berusaha menyelesaikan perekrutan tenaga non ASN sekaligus mengambil kalangan lulusan baru atau fresh graduate.

"Jadi ini kan ada komplain anak-anak yang baru lulus ini, masa honorer terus yang diurus, kami yang baru lulus mau juga mengabdi ke bangsa dan negara. Nah, ini kita siapkan formasi, kita laporkan ke Presiden untuk terus dikaji," katanya.

Anas menjelaskan dari total formasi tersebut nantinya 80 persen terdiri dari non ASN atau pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Kemudian 20 persen sisanya diperuntukkan bagi fresh graduate, terutama yang talenta digital.

Azwar menjelaskan, kualifikasi fresh graduate akan lebih tinggi dari umumnya.

Pasalnya, formasi ini dibutuhkan untuk mengisi tempat-tempat di kementerian dan lembaga maupun daerah.

"Tentu nanti yang fresh graduate kriterianya akan sangat tinggi kualifikasinya untuk mengisi tempat-tempat di kementerian dan lembaga, maupun pemerintah daerah di seluruh Indonesia," terangnya.

Rinciannya terdiri dari 15.858 CPNS dosen, 18.595 tenaga teknis lain, 6.472 PPPK dosen, 12.000 PPPK tenaga guru, 12.719 PPPK tenaga kesehatan, dan 15.205 PPPK tenaga teknis lain.

Kemudian untuk tenaga daerah terdapat 580.202 PPPK guru, 327.542 PPPK tenaga kesehatan, dan 35.000 PPPK tenaga teknis lainnya, serta alokasi PNS lulusan kedinasan sebanyak 6.259 orang.

Dengan jumlah formasi sebanyak itu, maka peluang untuk menjadi pegawai negeri sipil semakin terbuka lebar terutama untuk lulusan SMA.

Baca Juga: Sah jadi PNS, Segini Gaji Anthony Ginting dkk

Di sisi lain, KemenPAN-RB juga mempertimbangkan formasi CPNS 2023 dengan memperhatikan statistik penerimaan tahun 2022.

Kala itu pemerintah atas saran Presiden Jokowi menyiapkan formasi sekira 700.000 guru.

Akan tetapi, menurut Azwar, setelah dibuka hanya 319.029 orang yang mengikuti tes formasi PPPK guru dan 250.000 orang yang lolos.

"Jadi sebenarnya saran Bapak Presiden mestinya urusan guru dan kesehatan ini selesai di 2022, tetapi belum selesai karena banyak daerah tidak mengusulkan. PPPK tenaga kesehatan juga sama, itu yang lulus hanya 78 persen dari total yang kita siapkan," ujar Anas.

Formasi CPNS 2023 Lulusan SMA

Ilustrasi Guru, ASN, PNSIlustrasi Guru, ASN, PNS

Berikut formasi CPNS 2023 untuk lulusan SMA/SMK atau sederajat bisa dilihat dari formasi yang dibuka pada tahun 2021 beberapa waktu lalu, yang kemungkinan bakal diperlukan dan diajukan di 2023

Kejaksaan Agung

Pertama, Kejaksaan Agung membuka 990 formasi untuk lulusan SMA atau sederajat yang dapat mengisi jabatan sebagai pengadministrasi penanganan perkara dan pengawal tahanan.

Badan Intelejen Negara

Kedua, Badan Intelejen Negara juga membuka sejumlah formasi untuk lulusan SMA sederajat, seperti pengadministrasi rekam medis dan informasi serta pramu laboratorium.

Kemenkumham

Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) membuka 253 formasi tenaga kesehatan dan 4.305 formasi tenaga teknis.

Kemenkumham juga membutuhkan formasi untuk mengisi jabatan penjaga tahanan, yakni: penjaga tahanan pria, penjaga tahanan wanita, pemeriksa keimigrasian, pengawal wali, pengemudi pengawal tahanan, pemula pranata komputer, penjaga tahanan, penyelamat pemula, pengadministrasian keuangan, dan keamanan penerbangan.

Kementerian Lingkungan Hidup

Kementerian Lingkungan Hidup membuka formasi CPNS untuk lulusan SMA sederajat yang diperlukan untuk mengisi jabatan sebagai polisi hutan dibidang kehutanan.

Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan membuka formasi CPNS lulusan SMA/ SMK sebanyak 684 formasi pada tahun 2021.

Kementerian Pertahanan

Kementerian Pertahanan juga membuka formasi CPNS lulusan SMA untuk jabatan pengemudi ambulans dan pemula-kataloger.

Basarnas

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) membuka sejumlah formasi CPNS lulusan SMA sederajat, seperti Rescue pemula.

Kementerian Pertanian

Terakhir, Kementerian Pertanian juga memberikan kesempatan kepada lulusan SMA untuk beberapa formasi yang dibutuhkan.

Dengan adanya kesempatan ini, diharapkan dapat meningkatkan jumlah pejuang CPNS dari lulusan SMA sederajat untuk menjadi tenaga kerja yang siap mengabdi untuk bangsa dan negara.

Persyaratan Umum CPNS 2023 Lulusan SMA

Ilustrasi, perbedaan PPPK dan CPNSIlustrasi, perbedaan PPPK dan CPNS

Warga Negara Indonesia

Pria dan Wanita

Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun

Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana atau kasus narkoba

Tidak diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS/Anggota TNI/Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta

Tidak berkedudukan sebagai PNS/CPNS/Calon Anggota TNI/Polri serta Anggota TNI/Polri/Siswa Sekolah Ikatan Dinas Pemerintah

Tidak menjadi Anggota atau Pengurus Partai Politik atau terlibat politik praktis

Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan Persyaratan Jabatan yang dilamar

Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK): lulusan perguruan tinggi negeri minimal 2,75 dan lulusan perguruan tinggi swasta minimal 3,00

Bersedia mengabdi dan tidak mengajukan pindah dengan alasan apapun, minimal 10 tahun sejak TMT CPNS

Bagi lulusan Perguruan Tinggi Dalam Negeri, Perguruan Tinggi dan Program Studi telah terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada saat kelulusan

Bagi lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri telah memperoleh penetapan penyetaraan dari Panitia Penilaian Ijazah Luar Negeri pada Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang pendidikan tinggi.

Bagi pelamar pria dan wanita dilarang memiliki tato dan bagi pelamar pria dilarang memiliki tindik.

Pendaftaran CPNS 2023 Lulusan SMA di SSCASN BKN

PNSPNS

1. Masuk ke situs sscasn.bkn.go.id

2. Klik registrasi

3. Masukkan data pribadi, antara lain:

- NIK

- Nomor KK

- Nama lengkap

- Tempat tanggal lahir

- Jenis kelamin

- Email

- Nomor HP

- Password

- Pertanyaan dan jawaban pengaman

4. Unggah scan KTP dan Swafoto

5. Masukkan kode CAPTCHA

6. Submit

7. Teruskan masuk kembali ke situs sscasn.bkn.go.id/daftar/login

8. Lengkapi data pribadi yang masih kosong

9. Pilih jenis formasi

10. Upload dokumen dan cek resume

11. Cetak kartu informasi dan kartu pendaftaran akun.

Itulah tadi bocoran kapan pendaftaran CPNS lulusan SMA dibuka di portal SSCASN di laman sscasn.bkn.go.id dan perkiraan formasi CPNS 2023 berdasarkan formasi CPNS 2021.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini