Labviral.com - Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) mengumumkan hasil seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1446 H/2025 M tingkat pusat.
Merujuk informasi di laman resmi Kemenag, pengumuman disampaikan via WA Blast ke nomor ponsel masing-masing peserta pada Sabtu (12/4/2025).
“Hari ini kami umumkan hasil seleksi calon petugas PPIH Arab Saudi 1446 H/2025 M. Total ada 130 peserta yang dinyatakan lolos sebagai calon petugas,” terang Direktur Bina Haji Musta’in Ahmad di Jakarta, Sabtu (12/4).
Baca Juga: Arab Saudi Bakal Tambah Kuota Petugas Haji untuk Indonesia
Musta’in menjelaskan, calon petugas akan bertugas pada layanan seperti akomodasi, konsumsi, transportasi, jemaah lansia dan disabilitas, pelindungan jemaah, Penanganan Krisis dan Pertolongan Pertama (PKP2JH), serta Media Center Haji (MCH).
"Status mereka yang dinyatakan lolos seleksi masih sebagai calon petugas. Sebab, masih ada satu tahapan lagi yang harus diikuti, yaitu Bimbingan Teknis (Bimtek) Calon Petugas," kata dia.
"Jika lolos bimtek, maka mereka akan ditetapkan sebagai petugas yang berangkat ke Arab Saudi," imbuh Musta'in.
Bimtek akan berlangsung selama tujuh hari, 14–20 April 2025, di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.
Baca Juga: 198.727 Jemaah Haji Lunasi Biaya Haji Reguler 1446 H
Musta'in juga menyemangati peserta yang belum lolos.
“Kepada peserta yang belum lolos pada seleksi calon petugas PPIH Arab Saudi tahun ini untuk tetap berbesar hati karena kesempatan melayani jemaah haji Indonesia di Arab Saudi masih terbuka di tahun mendatang,” katanya.
Dengan kuota petugas haji 2.210 untuk PPIH kloter dan tingkat pusat, Kemenag masih berupaya menambah jumlah melalui lobi dengan otoritas Arab Saudi.***