Kemenag Jalin Kerja Sama dengan Yordania: Fokus Pendidikan, Wakaf, dan Beasiswa

Ali Majid
Rabu 16 April 2025, 10:01 WIB
Pemamdatanganan MoU Menag dan Menteri Yordania. (Sumber: Kemenag)

Pemamdatanganan MoU Menag dan Menteri Yordania. (Sumber: Kemenag)

Labviral.com - Menteri Agama (Menag) RI Nasaruddin Umar menandatangani dua MoU dengan menteri Yordania untuk memperkuat sinergi pendidikan, urusan agama, dan wakaf, disaksikan Presiden Prabowo Subianto dan Raja Abdullah II di Amman.

“Kami bersepakat dengan Menteri Pendidikan Tinggi dan Riset Kerajaan Yordania untuk meningkatkan kerja sama dua negara di bidang pendidikan, baik dalam studi sarjana dan pascasarjana, double degree, maupun shortcourse,” ujar Menag dalam keterangan tertulis di situs resmi, Senin (14/4/2025).

Baca Juga: Ini Empat MoU Indonesia-Yordania yang Diteken Sebelum Prabowo Balik ke Jakarta

MoU pendidikan dengan Menteri Pendidikan Tinggi dan Riset Azmi Mahafzah mencakup pertukaran dosen, mahasiswa, santri, serta beasiswa untuk semua jenjang.

“Sinergi dua pihak kini juga mencakup pertukaran beasiswa di semua jenjang pendidikan untuk dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, pelajar, dan santri,” tegasnya.

Kerja sama juga meliputi riset, pengabdian masyarakat, pelatihan bahasa Arab, dan mutual recognition.

“Kita akan segera membentuk komite bersama yang akan melakukan rapat teknis secara berkala untuk menindaklanjuti pelaksanaan sinergi ini,” imbuh Menag.

Baca Juga: Baznas RI: Amil Himpun Rp500 Miliar ZIS dalam Tiga Bulan Pertama 2025

Di bidang agama dan wakaf, Menag Nasaruddin Umar bersama Menteri Wakaf Mohammad Al-Khalaileh sepakat memperkuat moderasi beragama, pengelolaan masjid, zakat, dan wakaf.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini