LABVIRAL.COM - Viral Pria bernama Yudo Andreawan mengamuk di stasiun KRL Manggarai pada Selasa (11/4/2023) lalu. Video memperlihatkan dirinya mengamuk viral pada Kamis (13/4/2023).
Yudo mengaku menyesal karena bikin ribut di stasiun dan melakukan tindakan yang bikin heboh.
Melalui akun twitter-nya, @andreawanyudo, Yudo Andreawan pun memberikan klarifikasi mengenai dirinya yang sempat mengamuk di KRL Manggarai.
"Saya menyesali atas perbuatan saya yang di Manggarai, itu memang out of control saya. Waktu itu saya lagi capek dan kurang tidur terus saya disenggol," kata dia di Twitter pada Kamis (13/4/2023) lalu.
Baca Juga: Viral! Pria Diduga ODGJ Ngamuk di Stasiun KRL, Terobsesi dengan Dokter Gigi?
Yudo menyebut, semuanya salah orang yang menyenggolnya itu. Pria itu juga sempat memukulnya.
"Saya, kan, kalau mau masuk peron di pinggir, memberikan penumpang keluar turun. Posisinya di Manggarai peron 7, bawahnya kurang memadai mengarah ke Sudirman. Saya enggak jadi naik karena orang tadi," jelasnya.
"Orang itu turun dari kereta terus resting hand tapi di depan, istirahat di tempat gitu. Posisinya lari di dalam, terus nyenggol saya. Dia ninju atau memukul lengan kanan saya," sambung dia yang mengaku lulusan S2 FH Universitas Indonesia padahal belum lulus berdasarkan laman Dikti.
"Saya kaget dong dipukul tiba-tiba, lalu teriak 'woi, jangan kabur'. Aku kejar dia, awalnya mau mukul juga. "Tolong Pak dia pukulin saya," saya bilang petugas," Tambahnya.
Baca Juga: Pandji Pragiwaksono Kasihan dengan Pria yang Ngamuk di Stasiun, Netizen Bilang Tidak Pantas
Yudo menjelaskan, petugas kebingungan dan pria yang dia maksud lolos dan naik kereta ke arah Bogor.
"Saya terekam naik itu saya ngejar karena saya dipukul. Malah yang pukul saya malah enggak ditahan," tulisnya
Diketahui sebelumnya, Viral Yudo Andreawan mengamuk di stasiun KRL Sudirman dan Manggarai dalam waktu yang berdekatan.
Netizen yang mengikuti kasus pria ini berspekulasi bahwa dirinya merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di akun twitter bot menfess @tanyakanrl. Nama pria yang mengamuk ini, juga terpublish di kolom komentar oleh beberapa netizen.
"Ni orang knp sih? Perasaan kemaren ini video yg dia ngamuk di stasiun manggarai, skrng di sudirman 😭 💚," ujar salah satu netizen melalui akun @tanyakanrl.
Diketahui pria Yudo Andreawan ini juga pernah mengamuk di Stasiun Manggarai, hanya karena tersenggol penumpang lain yang sedang transit dari Jalur Bogor ke Jalur Bekasi , seperti diketahui dari akun Twitter komunitas pengguna KRL @jalur5_.
"Kemarin (11/4) salah satu penumpang @commuterline mengamuk di Stasiun Manggarai, hanya karena tersenggol penumpang lain saat transit dari Bogor Line ke Bekasi Line," tulis @jalur5_ di akun Twitter-nya.
Di dalam kolom komentar tulisan @jalur5_, banyak netizen yang membongkar bahwa pria Yudo Andreawan. ini tak hanya berulah di stasiun KRL, tapi pernah mengamuk di salah satu halte transjakarta, terobsesi dengan seorang dokter gigi hingga meludahi satpam salah satu mall di Jakarta.