LABVIRAL.COM - Bakal calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo bertemu dengan K.H Ahmad Bahauddin atau Gus Baha.
Momentum pertemuan dengan Gus Baha dibagikan Ganjar lewat akun Twitter @ganjarpranowo pada Kamis (4/5/2023).
Setelah bertemu, Ganjar mengatakan bahwa Gus Baha sosok yang inspiratif.
Baca Juga: Pasca Diumumkan Jadi Capres, Ganjar Pranowo Sowan Gus Baha dan Gus Mus
"Santri-santri online Gus Baha' pasti tahu betapa beliau selalu saja menghadirkan solusi dalam setiap persoalan kehidupan," kicau Ganjar sebagaimana dikutip Labviral.com.
Ganjar merasa nyaman dengan sosok Gus Baha. Dia pun mengaku mendapat solusi atas permasalahan hidupnya.
"Dan yang bikin kita semakin merasa nyaman, solusi yang beliau sampaikan selalu bisa kita terima dengan gampang dan ringan untuk dilaksanakan. Jadi, semuanya itu bisa mudah. Kenapa harus dipersulit?," imbuhnya.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Diserang, Ketum Ganjarian Spartan: Lawan Panik Tidak Mampu Nyerang Pakai Isu Agama, Kini Serang Pakai Foto Hoax
Sebelumnya, Ganjar mengaku telah berbincang dengan dua jam dengan Gus Baha.
"Kalau biasanya cuma jadi santri online lewat youtube maupun spotify, alhamdulillah sore ini bisa ikut ngobrol dua jam dengan beliau," kicau Ganjar.
Ganjar mengakui bahwa perbincangannya dengan Gus Baha seperti sedang mengaji.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gus Baha, Trending Topik di Twitter Usai Bertemu Ganjar Pranowo
"Obrolan yang rasanya seperti ngaji, karena daging semua. Hehehe," imbuhnya.
Di akhir kicauan, Ganjar mendoakan agar Gus Baha selalu diberi keberkahan, kesehatan dan keselamatan dalam bahasa Jawa.
"Maturnuwun Gus Baha. Mugi tansah pinaringan kesarasan lan kawilujengan," tutupnya.***