Arti Doa Iftitah Allahu Akbar Kabiro dan Allahumma Baid Baini

Hadi Mulyono
Senin 15 Mei 2023, 15:38 WIB
Arti doa iftitah. (Sumber : pixabay.com/Mohamed Hassan)

Arti doa iftitah. (Sumber : pixabay.com/Mohamed Hassan)

LABVIRAL.COM - Apabila kamu sedang mencari bagaimana arti doa iftitah maka artikel sederhana ini adalah jawabannya.

Bukan hanya satu, namun Labviral.com akan membagikan dua versi sekaligus yang bisa kamu praktikkan setiap salat setelah takbiratul ihram.

Akan tetapi, perlu digaris bawahi bahwa doa yang berdasarkan hadis Nabi Muhammad saw ini hukumnya sunnah. Tanpa perlu panjang lebar lagi, inilah arti doa iftitah yang terdiri atas dua versi.

Baca Juga: Bacaan Doa agar Bisa Cepat Naik Haji ke Baitullah, Arab, Latin dan Artinya

Doa iftitah Allahu Akbar Kabiro

Allaahu akbar kabiiraw walhamdu lillaahi katsiira wa subhaanallaahi bukrataw wa'ashiila. Wajjahtu wajhiya lilladzii fataras samawaati wal ardha haniifam muslimaw wamaa anaa minal musyrikiin. Inna shalaatii wa nusukii wa mahyaaya wa mamaatii lillaahi rabbil aalamiin. laa syariikalahu wa bidzaalika umirtu wa anaa minal muslimiin.

Artinya: "Allah Maha Besar, Maha Sempurna kebesaran-Nya. Segala puji bagi Allah, pujian yang sebanyak-banyaknya. Dan Maha Suci Allah sepanjang pagi dan petang. Kuhadapkan wajahku kepada dzat yang telah menciptakan langit dan bumi dengan penuh ketulusan dan kepasrahan dan aku bukanlah termasuk orang-orang yang musyrik. Sesungguhnya salatku, ibadahku, hidupku dan matiku semuanya untuk Allah, penguasa alam semesta. Tidak ada sekutu bagi-Nya dan dengan demikianlah aku diperintahkan dan aku termasuk orang-orang yang muslim." (HR. Muslim).

Baca Juga: Doa Setelah Sholat Lima Waktu Terlengkap, Jangan Lupa Baca Setiap Hari

Doa iftitah Allahumma Baid Baini

Sebagaimana telah disinggung di atas, arti doa iftitah bukan hanya itu saja melainkan ada yang lain dan biasanya dibaca oleh jemaah Muhammadiyah.

Allahumma baa'id bainii wa baina khathaayaaya kamaa baa'adta bainal masyriqi wal maghrib. Allahumma naqqinii minal khathaayaa kamaa yunaqqatsawbul abyadlu minaddanasi. Allahummaghsil khathaayaaya bil maai watstsalji walbaradi."

Artinya: "Ya Allah, jauhkanlah antara aku dan kesalahanku sebagaimana engkau menjauhkan timur dan barat. Ya Allah, sucikanlah kesalahanku sebagaimana pakaian yang putih disucikan dari kotoran. Ya Allah, cucilah kesalahanku dengan air, salju, dan air yang dingin." (HR. Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: 2 Doa agar Dipertemukan Lagi dengan Ramadan Tahun Depan

Begitulah bacaan arti doa iftitah yang perlu diketahui oleh setiap muslim karena memiliki manfaat yang luar biasa.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini