4 Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap Alami Jadi Cantik, Lengkap dengan Cara Agar Daun Aglonema Tidak Menguning Layu

Chodijah Febriyani
Rabu 26 Juli 2023, 13:45 WIB
4 Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap Alami Jadi Cantik, Lengkap dengan Cara Agar Daun Aglonema Tidak Menguning Layu (Sumber : Pinterest)

4 Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap Alami Jadi Cantik, Lengkap dengan Cara Agar Daun Aglonema Tidak Menguning Layu (Sumber : Pinterest)

LABVIRAL.COM - Keunggulan dari tanaman hias aglonema adalah warna daun serta coraknya yang indah dan beragam. Sehingga, banyak pecinta tanaman hias yang menyukai tanaman yang dijuluki sebagai Ratu Daun itu.

Selain itu, daun aglonema yang mengkilap dapat mempercantik tampilan aglonema agar lebih indah dan menarik. Tampilan daun aglonema yang mengkilap membuat aglonema tampak bersih, sehat dan juga terawat.

Kalau kamu ingin membuat daun aglonema mengkilap, ada banyak cara dan teknik merawat aglonema yang bisa kamu lakukan supaya daun aglonema mengkilap.

Dilansir LabViral dari berbagai sumber, berikut ini cara agar daun aglonema mengkilap yang bisa kamu terapkan untuk tanaman aglonema kamu di rumah supaya daun aglonema mengkilap. Disimak ya!

Baca Juga: Apakah Aglonema Tidak Boleh Kena Sinar Matahari? Ini Penjelasnnya, Jangan Sampai Aglonema Layu dan Mati

Berikut Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap:

1. Letakkan Aglonema di Bawah Sinar Matahari

Supaya daun aglonema mengkilap, cobalah meletakkan tanaman hias tersebut di bawah sinar matahari langsung sekitar 5 sampai 10 menit pada pagi hari. Lalu, letakkan kembali di tempat teduh atau di dalam teras rumah.

Agar hasilnya maksimal, rutinlah menjemur aglonema setiap pagi minimal dua hari sekali.

Ilustrasi Tanaman Hias DijemurIlustrasi Tanaman Hias Dijemur

Cara ini dinilai bagus dan membuat warna daun aglonema mengkilap secara alami.

2. Kulit Pisang

Kulit pisang dipercaya mampu membuat daun aglonema mengkilap. Bahan ini sangat aman digunakan karena merupakan bahan organik yang bisa diurai.

Ilustrasi PisangIlustrasi Pisang

Untuk menggunakannya, oleskan bagian dalam kulit pisang di permukaan daun aglonema secara rutin untuk menimbulkan efek mengkilap pada daun aglonema.

3. Perasan Air Jeruk Nipis

Selain kulit pisang, air jeruk nipis juga dipercaya dapat membersihkan daun aglonema yang kotor akibat debu dan noda yang membandel.

Cara menerapkannya, peras satu buah jeruk nipis lalu simpan airnya di dalam wadah dan tambahkan air sekitar 100 ml. Kemudian, aduk sampai rata lalu siapkan tisu untuk dimasukkan ke dalam air tersebut.

Ilustrasi Jeruk NipisIlustrasi Jeruk Nipis

Selanjutnya, seka daun aglonema tersebut menggunakan tisu dengan lembut dan menyeluruh.

Agar hasilnya maksimal, cobalah lakukan setiap sebulan sekali agar daun aglonema mengkilap dengan alami.

Baca Juga: Berapa Kali Dalam Sehari Menyiram Aglonema? Ikuti Tips Berikut Ini Supaya Aglonema Tumbuh Subur dengan Daun Indah

4. Semprotkan dengan Larutan Vitamin B1

Siapkan 1 liter air dengan setengah tutup botol vitamin B1 ke dalam botol semprotan, lalu aduk-aduk hingga rata.

Semprtokan larutan vitamin B1 secara menyeluruh ke daun aglonema, terutama pada bagian belakang daun aglonema.

Jika sudah, diamkan aglonema selama 15-20 menit hingga vitaminnya meresap dengan sempurna.

Ilustrasi Pupuk AglonemaIlustrasi Menyemprotkan Larutan Vitamin B1 

Selain ingin membuat daun aglonema mengkilap, perlu diperhatikan juga jangan sampai daun aglonema menguning.

Berikut ini sembilan penyebab daun aglonema menguning dan cara mengatasinya dengan tepat dan benar.

Penyebab Daun Aglonema Menguning dan Cara Mengatasinya:

1. Kurangnya Asupan Nutrisi dan Vitamin

Tidak hanya manusia, tanaman juga perlu asupan nutrisi dan vitamin supaya tetap sehat dan pertumbuhannya tetap terjaga.

Maka dari itu, pastikan untuk memberikan vitamin secara rutin agar aglonema sehat dan daun aglonema tidak menguning.

Selain itu, memperhatikan media tanam yang mengandung unsur seperti nitrogen, kalium dan fosfor.

2. Media Tanam yang Tidak Porous

Penyebab daun aglonema menguning lainnya adalah media tanam yang tidak porous. Ini terjadi ketika media tanam tersebut kurang porous dan tidak mengikat banyak air.

Media Tanam AndamMedia Tanam Andam

Sehingga membuat daun aglonema menguning dan tidak berkembang. Agar terhindar dari akar yang busuk tingkat porositas media tanam aglonema harus ditingkatkan.

Tujuannya agar siraman air bisa langsung mengalir pada sela atau lubang drainase pot dan tidak mengendap di dalam media tanam aglonema.

3. Paparan Sinar Matahari

Manfaat sinar matahari untuk aglonema adalah menambah kesuburan dan membuatnya glowing. Maka dari itu, agar daun aglonema tidak menguning, pastikan untuk menjemur aglonema di bawah sinar matahari pada pagi hari secara rutin dengan intensitas cahaya yang rendah.

Baca Juga: Apakah Aglonema Bisa Pakai Media Air? Ini Penjelasannya Lengkap dengan Media Tanam yang Cocok untuk Aglonema

Ingat, jangan sampai terlalu lama menjemurnya karena kalau berlebihan terpapar sinar matahari akan membuat daun aglonema terbakar yang menyebabkan perubahan warna menjadi kuning.

4. Lingkungan yang Lembap

Salah satu penyebab lain daun aglonema menguning adalah lingkungan yang lembap. Jika lingkungan aglonema lembap, otomatis media tanam aglonema pun akan lebih lama mengiring sehingga menjadi lembap.

Cara Memunculkan Warna Merah Pada Aglonema Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap

Jadi, kalau tingkat kelembapan di daerah kamu tinggi, cobalah untuk meningkatkan porositas media tanam aglonema.

Selain itu, kamu juga harus mengurangi waktu penyiraman aglonema. Pastikan juga agar media tanam aglonema sudah kering sebelum kamu akan menyiramnya.

5. Musim Hujan

Salah satu penyebab daun aglonema menguning dikarenakan curah hujan yang tinggi. Ketika hujan, aglonema yang diletakkan di tempat terbuka akan terkena cipratan air hujan dan berisiko tergenang air sehingga rentan jamur dan bakteri.

Jika daun aglonema menguning, segera potong bagian daun yang membusuk lalu semprot dengan obat antijamur ataupun antibakteri.

6. Suhu Dingin

Aglonema biasa tumbuh di daerah tropis, karena memerlukan kehangatan yang cukup. Jadi, jika diletakkan di tempat dengan suhu yang dingin, aglonema akan stres dan menyebabkan daun aglonema menguning.

Maka dari itu, sebaiknya tidak meletakkan pot di lantai.

7. Serangan Hama

Serangan hama dapat menghambat pertumbuhan aglonema. Maka dari itu, pastikan aglonema selalu bersih dan bebas dari serangga dan hama.

Ketika muncul serangga atau hama, mereka akan memakan isi sel tanaman kemudian daun aglonema mengeluarkan bintik-bintik dan daun berubah warna jadi kuning.

8. Faktor Usia Aglonema

Salah satu penyebab daun aglonema menguning adalah tanaman yang sudah tua dan mulai menguning sehingga mengugurkan diri.

Jadi, kamu tidak perlu memahami kondisi usia tanamanmu agar lebih tepat mengatasinya.

9. Asupan Air Berlebihan

Overwatering atau disebut dengan asupan air yang berlebihan bisa membuat daun aglonema membusuk dan bisa menguning. Asupan air yang berlebihan dikarenakan penyiraman yang terlalu sering atau terjadinya curah hujan yang tinggi.

Ilustrasi Menyiram TanamanIlustrasi Menyiram Tanaman

Walau umumnya tanaman hias membutuhkan air agar tetap subur dan sehat, tapi kalau berlebihan akan menyebabkan pembusukan pada akar, termasuk pada akar aglonema.

Itu dia 4 Cara Agar Daun Aglonema Mengkilap Alami Jadi Cantik, Lengkap dengan Cara Agar Daun Aglonema Tidak Menguning Layu, dari Labviral.com.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini