10 Pantai Paling Cantik di Aceh, Punya Hutan Pinus dan Cemara dengan Sunset Manja

Zahwa Elia Azzahra
Senin 20 Maret 2023, 20:50 WIB
Ilustrasi, wisata pantai di Aceh

Ilustrasi, wisata pantai di Aceh

Jika Pantai Ulee Rubek memiliki banyak pohon pinus, Pantai Lampuuk tak mau kalah dengan hutan cemaranya. Untuk dapat sampai ke Pantai Lampuuk, kamu hanya cukup menelusuri jalan sejauh 17 kilometer ke selatan Kota Banda Aceh. Pantai Lampuuk juga sempat populer pada era Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, yang mengabadikannya dalam lukisan tangannya. Lukisan itu dikanvaskan sang presiden sebagai bentuk dedikasi atas perdamaian dengan kelompok separatis Aceh kala itu.

Baca Juga: Prancis Bakal Jadi Negara Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan pada 2025

Pantai Lhok Mee

Jika kamu main ke Aceh Besar, tak salah juga jika bisa singgah ke Desa Lamreh, Masjid Raya di Aceh Besar. Karena, desa ini punya pantai keren bernama Lhok Mee, yang hanya sejarak 35 kilometer saja dari pusat Kota Banda Aceh.

Ada banyak penjual makanan di sini, yang bisa kamu pilih menunya sebagai pengisi perut, setelah menikmati voly pantai dan berjalan di atas jembatan apung yang menjadi daya tarik khusus di Pantai Lhok Mee ini.

Baca Juga: Asbabun Nuzul Surah An Nas, Berawal dari Sihir yang Dialami Nabi Muhammad

Pulau Keluang

Jika ingin menikmati sensasi bermalam di rumah kayu milik warga di bibir pantai, kamu bisa mencoba berkendara sekitar 70 kilometer dari Banda Aceh ke arah Lamno, untuk bisa ke Pulau Keluang.

Berhadapan langsung dengan Gunung Gurute, membuat spot ini begitu memukau. Apalagi, ditambah dengan air biru terang yang memungkinkanmu bisa melihat terumbu karang dan biota laut lainnya dari atas perahu nelayan, membuat liburanmu kali ini di Aceh akan begitu berkesan.

Baca Juga: Tips Merawat Rem Cakram Sepeda Motor Agar Awet

Pantai Jagu Aceh

Kita ke Lhoksumawe, ya! Untuk berjumpa dengan salah satu spot pantai kebanggaan warga Lhoksumawe ini, karena letaknya memang ada di tengah kota. Banyak warga Lhoksumawe menjadikan Pantai Jagu Aceh ini sebagai spot beristirahat siang, atau sekedar ngadem. Tak sedikit juga dari warga yang menjadikan Pantai Jagu Aceh ini sebagai spot liburan murah meriah saat akhir pekan. Ke Lhoksumawe, jangan lupa singgah, ya!

Baca Juga: Tips Beburu Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2023

Pantai Ujong Blang

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini