Ikut Kembangkan Teknologi AI, Google Buat Fitur Magic Compose Pada Google Massage

Yusuf Tirtayasa
Senin 12 Juni 2023, 21:57 WIB
Ilustrasi Google (Sumber : unsplash.com/@pawel_czerwinski)

Ilustrasi Google (Sumber : unsplash.com/@pawel_czerwinski)

LABVIRAL.COM - Belum lama ini, salah satu perusahaan kelas dunia, Google memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) Bard untuk mengembangkan fitur terbarunya. Fitur ini bernama Magic Compose. Mengutip dari laman resmi Google, Sabtu (27/5/2023), Magic Compose adalah fitur yang ditanamkan pada aplikasi Google Messages yang ada di ponsel Android.

Magic Compose menggunakan AI generatif untuk menjawab pesan sesuai dengan konteks. Fitur terbaru Google ini hanya berlaku untuk pesan Rich Communication Service (RCS) yang berbasis internet. Seperti diberitakan laman The Verge, fitur ini diperkenalkan pada acara Google untuk pengembang I/O 2023 pertengahan bulan ini.

Untuk melatih AI Bard, Magic Compose akan mengirimkan sampai 20 pesan terbaru ke server Google, baik berupa teks, emoji, reaksi dan URL. Pesan yang mengandung lampiran, gambar dan pesan suara tidak akan dikirimkan ke server, namun, mungkin caption foto dan transkripsi suara terkirim.

Baca Juga: Siapa Pendiri Google yang Juga Miliki YouTube?

Magic Compose tetap akan mengirimkan percakapan ke Google meskipun pengguna sudah memilih RCS yang dilindungi enkripsi end-to-end. Juru bicara Google mengatakan data percakapan yang digunakan Magic Compose tidak disimpan. Begitu juga dengan saran balasan pesan, Google tidak menyimpan saran itu ketika sudah dipakai pengguna.

Jika pengguna sudah mematikan Magic Compose, Google memastikan fitur itu tidak akan mengirimkan pesan ke server Google. Fitur Magic Compose saat ini baru tersedia untuk pelanggan Google One di Amerika Serikat, yang juga peserta program beta aplikasi Messages. Sebagai informasi, pada awal tahun, Google telah meluncurkan AI yang mereka beri nama Bard, merespons popularitas ChatGPT buatan OpenAI.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini