LABVIRAL.COM - Akhir-akhir ini, Xiaomi dikabarkan tengah mempersiapkan ponsel terbarunya. Kabarnya, ini berasal dari Redmi 12 series, yaitu Redmi 12 versi "reguler".
Meski demikian, ini belum diumumkan secara resmi oleh perusahaan. Namun, wujud dan spesifikasi smartphone ini sudah beredar di dunia maya.
Sekedar informasi, kehadiran smartphone ini pertama kali diketahui oleh pembocor (leakers) gadget bernama Kacper Skrzypek.
Setelah itu, ia langsung membagikannya lewat Twitter.
Terlebih, ia juga membagikan tangkapan layar halaman penjualan ponsel tersebut di situs resmi Xiaomi Portual.
Sayangnya, kini halaman penjualan Redmi 12 sudah dihapus oleh pihak Xiaomi Portugal. Menurut gambar itu, Redmi 12 mengusung layar berdiagonal 6,79 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel) dan refresh rate hingga 90 Hz.
Jenis layarnya belum diketahui, tetapi ponsel ini rumornya bakal mengandalkan panel LCD.
Di bagian tengah atas layar, terdapat lubang (punch hole) yang memuat kamera selfie dengan resolusi 8 MP.
Baca Juga: Harga Hp Redmi Note 12 Pro 5G Juni 2023, Kuy Cek Spesifikasinya!
Beralih ke punggung ponsel, ada setup tiga kamera yang diklaim mencakup kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, serta kamera depth atau makro 2 MP.
Ketiga alat fotografi ini ditempatkan secara zig-zag tanpa menggunakan modul sebagai wadah. Desain seperti ini berbeda dengan "saudaranya" Redmi 12C yang dilengkapi modul persegi sebagai wadah kamera belakang.