LABVIRAL.COM - Bagi kalian yang gemar mengabadikan momen dengan foto, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah candid di dunia fotografi.
Candid merupakan istilah dalam dunia fotografi di mana subjeknya seakan-akan atau benar-benar tidak sadar jika dirinya sedang difoto. Hasil foto candid biasanya akan menghadirkan ekspresi subjek yang natural dan menarik.
Dengan teknik memotret candid ini, foto yang dihasilkan akan terlihat lebih natural, spontan, dan tidak dibuat-buat. Semuanya akan terasa lebih mengalir dan apa adanya, mulai dari senyum, gerak tubuh hingga mood di subjek.
Sayangnya, untuk mendapatkan foto candid dengan ekspresi yang natural jelas bukanlah pekerjaan mudah. Sebab, si fotografer harus tahu kapan saat yang tepat untuk mengambil gambar. Contohnya saat subjek tengah menunjukkan suatu ekspresi yang sesuai dengan aktivitasnya.
Karena itu, untuk mendapatkan hasil foto candid yang maksimal, sangat dianjurkan untuk membawa lensa tele menengah atau panjang. Kedua jenis lensa ini akan mempermudah fotografer membidik subjek secara sembunyi-sembunyi dari jarak yang relatif jauh.
Bagi kamu yang masih baru belajar di dunia fotografi, kamu bisa ikuti tips memotret untuk mendapatkan hasil foto candid seperti yang Labviral.com berikan berikut ini, dikutip dari laman Expert Photography.
Tips foto candid
1. Berbaur dengan lingkungan sekitar
Fotografer candid biasanya memiliki keinginan untuk memotret orang-orang di sekitarnya tanpa merusak momen. Untuk melakukannya, biasanya fotografer akan berbaur dengan lingkungan sekitar untuk mendapatkan momen yang tepat.
Saat subjek mendapatkan rasa nyaman, foto yang dihasilkan pun akan natural. Selain itu, kamu juga dapat mengarahkan kamera ke gedung atau pemandangan sekitar, baru kemudian arahkan ke subjek foto untuk mendapatkan ekspresi yang alami.
2. Anggap fotografer tidak ada
Dalam fotografi candid pernikahan, seringkali orang-orang merasa tidak nyaman dengan keberadaan kamera. Alhasil, foto yang dihasilkan pun akan terlihat aneh.
Untuk menghindari hal tersebut, biasanya fotografer harus memberi pemahaman untuk menganggap dirinya tidak ada. Sehingga, foto yang dihasilkan akan lebih natural.
3. Beritahu subjek untuk berpose dengan nyaman
Kunci dari foto candid adalah gerakan natural dari subjek. Semakin nyaman dengan posenya, maka foto yang dihasilkan akan semakin natural. Pose yang natural akan memperlihatkan ekspresi yang jujur dan nyata.
4. Bangun obrolan untuk mencairkan suasana
Saat sesi pemotretan biasanya kamera justri menjadi penghalang antara fotografer dengan subjeknya. Karena itu, diperlukan obrolan yang dapat membuat subjek merasa nyaman dan menghilangkan jarak.
5. Matikan flash kamera
Saat mengambil foto candid pastikan untuk mematikan flash kamera. Karena flash kamera dapat membuat subjek merasa canggung untuk berpose natural.
Untuk mengatasi kurangnya pencahayaan saat mengambil foto di dalam ruangan dengan cahaya rendah, kamu dapat menggunakan ISO kamera agar gambarnya cerah.
6. Ambil gambar sebanyak-banyaknya
Fotografer tidak dapat memprediksi ekspresi yang dikeluarkan oleh subjek. Fotografer hanya memiliki satu kesempatan mengabadikan setiap ekspresi, sehingga dianjurkan untuk mengambil gambar sebanyak-banyaknya dalam satu waktu.***