LABVIRAL.COM- Bagi banyak orang, oli motor wajib diganti setiap pemakaian dua bulan atau kurang lebih telah mencapai 2 ribu kilometer.
Namun, pengendara motor matik harus lebih waspada karena memiliki spesifikasi yang cukup berbeda dengan motor bebek atau motor sport. Salah satunya terkait jenis oli yang harus diganti.
Motor matik memiliki dua jenis oli yang perlu diganti secara berkala.
1. Oli mesin
Oli mesin memiliki fungsi yang sangat penting dalam sebuah motor matik. Selain untuk menghindari berbagai permasalahan motor seperti mogok secara tiba-tiba, oli mesin juga berfungsi menjaga kinerja motor selalu dalam kondisi optimal.
Setiap kendaraan memiliki jangka waktu berbeda dalam mengganti oli motor, tetapi secara umum, oli mesin harus diganti setiap penggunaan 2000 hingga 3000 kilometer atau setiap 1,5 hingga 2 bulan sekali.
2. Oli Gardan
Oli Gardan berfungsi sebagai pelumas berbagai komponen transmisi yang saling bergesakan di dalam boks gardan.
Selain menjadi pelumas, oli ini juga berfungsi sebagai pelindung berbagai komponen tersebut. Penggantian oli gardan adalah setiap 8000 kilometer atau 3 kali dari penggantian oli mesin.
Baca Juga: Arti Kode SAE pada Oli, Teliti Sebelum Beli
Jika oli gardan tidak segera diganti maka akan timbul suara kasar dari box CVT hingga kerusakan pada sejumlah komponen transmisi motor matik.
Oli mesin sangat mempengaruhi usia motor matik. Semakin berkualitas oli yang digunakan, maka semakin lama pula motor berada dalam kondisi optimal.
Berikut sejumlah rekomendasi oli motor yang bisa digunakan untuk motor matik.
1. TOP 1 Action Matic
TOP 1 telah diuji sebagai salah satu produk oli berkualitas. TOP 1 Matic menjadi salah satu produk unggulan untuk pelumas motor khusus matik.
Berbahan dasar semi sintetik, oli mesin ini telah memiliki standar JASo dan API yang sangat sesuai dengan berbagai motor jenis terbaru.
Baca Juga: Oli Rembes di CVT Motor Matic yang Sudah Berumur? Periksa Komponen Ini!
Selain itu, oli mesin ini juga dianggap terjangkau dengan harga sekitar Rp45 ribuan.
2. Castrol Active Matic
Diproduksi oleh salah satu pabrikan minyak terbaik di dunia, British Petroleum yang berlokasi di Inggris, Oli Castrol Active Matic telah memiliki standar API SN. Selain itu, berbahan dasar semi sintetik, oli mesin berkualitas ini juga dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp50 ribuan.
3. Shell Advance AX7 Scooter
Shell Advance AX7 Scooter diproduksi oleh pelumas asal Belanda, Royal Dutch Shell. Memiliki bahan dasar semi sintetik, oli mesin ini menawarkan formula terbaik bagi motor matik.
Baca Juga: Cara Ganti Oli Transmisi, Gak Perlu ke Bengkel
Selain itu, harganya yang dibanderol sekitar Rp55 ribuan membuat oli mesin ini menjadi salah satu pilihan utama pengendara motor matik.
4. Repsol Moto 4T 10 W-30 Matic
Repsol juga telah menghadirkan pelumas dengan kualitas tinggi. Tidak hanya mampu menjaga keawetan mesin, oli mesin Repsol Moto 4T 10W-30 Matic ini juga mampu menjaga suhu mesin agar tetap stabil. Berbahan dasar semi sintetik, oli mesin motor matik ini dibanderol dengan harga Rp40 ribuan.
5. TOP 1 Evolution Matic
Memiliki bahan dasar full sintetik, oli mesin TOP 1 Evolution Matic ini dianggap sangat cocok bagi motor matik. Tidak hanya membuat lebih awet, mesin juga akan mengalami minim oksidasi. Selain itu, Pelumas dari oli mesin yang berada di kisaran Rp 120 ribu ini dapat menjangkau ke berbagai sudut terkecil mesin .
Berbagai oli mesin tersebut sangat cocok untuk berbagai jenis motor matik. Pastiakn untuk menyesuakiannya dengan biaya dan jenis motor yang dimiliki.