CrookCatcher jadi pilihan aplikasi berikut yang bisa digunakan untuk melacak HP. Aplikasi ini akan menangkap lokasi dari pencuri HP. Hampir sama seperti aplikasi Prey: Find My Phone & Security, aplikasi CrookCatcher juga bisa menangkap foto dari wajah si pencuri HP dan mengirimkannya ke email kamu.
Cerberus Anti-Theft
Aplikasi lainnya yang bisa melacak HP yang hilang adalah Cerberus Anti-Theft. Aplikasi anti pencurian ini memiliki fitur tracking yang dapat memudahkan mencari tahu orang yang mencuri HP kita.
Menariknya, aplikasi ini juga memberikan fitur alarm yang akan terus berdering kencang meski HP dalam keadaan getar atau diam.