LABVIRAL.COM - Memiliki asuransi mobil memang akan membuat kamu lebih merasa tenang, karena saat kamu memiliki asuransi asuransi mobil maka mobil kamu mempunyai jaminan terutama jaminan perbaikan apabila terjadi kerusakan yang disebabkan oleh beberapa hal.
Tapi perlu kamu ketahui, dalam urusan mengklaim asuransi mobil itu, tidak bisa sembarangan. Karena jika salah-salah, bukannya diganti malah diabaikan. Alhasil, kendaraan atau mobil kamu akan tetap rusak.
Kamu pasti pernah mendengar, kasus orang yang ditolak pada saat mengurus klaim asuransi mobil. Tentu saja itu tidak mengenakan, bukan? Sudah merasa tenang tapi ternyata malah dapat penolakan.
Baca Juga: Penjelasan Garda Oto Soal Ojol dan Taksi Online yang Gak Bisa Klaim Asuransi
Biasanya, hal seperti itu disebabkan oleh berbapa faktor, seperti, data yang tidak lengkap, perbaikan mobil yang tidak ada di perjanjian asuransi, terlambat melapor dan kerusakan yang dianggap disebabkan dengan sengaja.
Lalu bagaimana mengklaim asuransi mobil yang benar tanpa takut ditolak?
Berikut ini, Labviral.com mau jelasin ke kamu, cara mengklaim asuransi mobil tanpa takut ditolak.
Oh iya, berbicara tentang asuransi asuransi mobil, tentu saja setiap asuransi memiliki prosedurnya sendiri dalam mencairkan dana asuransi atau mengklaim asuransi mobil tersebut.
Kendati demikian, pada saat terjadi hal yang tidak diinginkan pada kendaraan tersayang seperti kehilangan, kecelakaan yang menyebabkan kerusakan, ada beberapa cara yang paling umum digunakan sebagai pertolongan pertama atau cara pertama untuk mengklaim asuransi mobil. Berikut penjelasannya:
Baca Juga: Sebelum Menggunakan Asuransi Mobil, Yuk Simak Tips Cara Memilih Asuransi Mobil Terbaik
Kabari pihak asuransi secepat mungkin
Saat hal yang tak diduga terjadi; seperti kehilangan, kecelakaan atau kerusakan yang disebabkan oleh orang jahat, kamu harus segera melaporkannya kepada pihak asuransi mobil, karena setelah itu biasanya pihak asuransi mobil akan melakukan peninjauan laporanmu, berupa survei.
Jangan sampai menunggu berhari-hari. Batas laporan biasanya hanya dalam waktu 3x24 jam setelah kejadian. Lewat dari waktu yang ditentukan, pihak asuransi mobil tidak akan bertanggung jawab. Untuk itu, jangan sampai lupa lapor, ya.
Baca Juga: Sebelum Menggunakan Asuransi Mobil, Yuk Simak Tips Cara Memilih Asuransi Mobil Terbaik
Ceritakan kronologi kejadian
Setelah kamu melaporkan kejadian pada pihak asuransi mobil, kemudian saat kamu ingin mengklaim asuransi tersebut, kamu akan diminta untuk menceritakan kronologis kejadian dengan rinci dan jelas. Kamu juga harus mampu menjawab pertanyaan yang mungkin akan diberikan oleh pihak asuransi mobil. Semakin lugas kamu menjelaskan dan semakin kamu memberikan jawaban yang akurat, maka akan memudahkan prosesnya.
Sertakan bukti
Setelah kamu menceritakan kronologi kejadian, kamu harus menyerahkan bukti yang jelas, akurat sesuai dengan kondisi yang kamu alami, Bukti yang dapat kamu berikan berupa contoh foto, CCTV, atau apapun yang dapat membuktikan kejadian yang terjadi.
Lengkapi persyaratan dari pihak asuransi
Terakhir, setelah itu pihak asuransi mobil akan memberikan beberapa persyaratan untuk kamu dapat mengklaim asuransi tersebut. Untuk itu, kamu harus segera melengkapi persyaratan tersebut, agar urusan klaim asuransi mobil ini lebih cepat dan mudah.
Pada umumnya, yang perlu kamu persiapkan ialah STNK mobil dan SIM pengemudi, serta polis asuransi mobil yang masih berlaku. Pastikan juga semua surat tersebut masih berlaku saat kejadian. Karena kalau surat-surat tersebut ‘mati’, maka klaim asuransi mobil kamu dapat ditolak.
Nah, itu dia cara mudah untuk kamu mengklaim asuransi mobil tanpa takut ditolak. Semoga bermanfaat dan semoga kamu beruntung!