Jika tidak puas hanya dengan menggunakan avatar sebai foto profil, kamu juga dapat mengirimkan avatarmu pada rekan atau keluarga dalam versi stiker lho. Caranya adalah:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Masuk pada chat window, pilih nomor kontak yang akan kamu kirimi pesan.
- Ketik kolom ketik dan ketikkan pesan.
- Ketuk ikon emoji.
- Ketuk avatar yang ingin kamu kirimkan.
Kini WhatsApp kamu sudah memiliki stiker dengan foto kamu sendiri lho. Dengan ini chat kamu dengan sahabat atau keluarga jadi makin seru.