LABVIRAL.COM - Saat musim hujan, pasti banyak sekali rintangan yang harus dihadapi seperti jalan berlubang yang tertutup oleh genangan air dan jalan banjir yang terjadi dimana-mana. Tak hanya mengantisipasi kedua hal itu, pengendara juga harus waspada akan risiko ban selip.
Kondisi jalan yang basah bisa membuat ban menjadi selip. Ban selip atau skid adalah kondisi yang diakibatkan oleh ban kekurangan cengkeraman pada permukaan jalan. Akibatnya, kontrol atas kendaraan pun hilang.
Gejala awal ban mobil selip dapat dirasakan dari gerakan tiba-tiba pada mobil, seperti bodi mobil yang bergeak ke kiri atau ke kanan, atau mobil berjalan lurus walaupun kemudi sudah dibelokkan.
Baca Juga: Bro, Gini Cara Jaga Traksi Ban Motor Biar Gak Mudah Selip
Berikut beberapa cara mengatasi ban selip yang sudah di rangkum oleh Labviral.com:
1. Jangan mengerem mendadak
Pertama, usahakan untuk tetap tenang. Salah satu hal yang sering dilakukan saat merasa tidak tenang adalah mengerem mendadak. Justru hal ini sangatlah dilarang, karena dapat membahayakan penumpang. Lebih tepatnya, mengerem mendadak bahkan sampai membanting setir justru akan memperburuk keadaan.
Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Supaya Nggak Selip Saat Berkendara di Jalan yang Licin
2. Menunggu grip ban normal
Langkah selanjutnya adalah menunggu sampai grip ban kembali normal. Kalau sudah mendapatkan kendali mobil, cukup menahan setir lurus ke depan dan tidak melakukan counter kemudi. Hindari pula menginjak pedal rem maupun gas. Dengan tidak melakukan apa-apa, justru drivemate bisa mencegah mobil kehilangan kendali lebih parah.
Baca Juga: Tips Ampuh Atasi Selip Saat Berkendara di Musim Hujan