Sejarah Terjadinya Perang Tabuk, Ketika Islam Taklukkan Romawi

Hadi Mulyono
Kamis 30 Maret 2023, 20:26 WIB
Ilustrasi Perang Tabuk. (Sumber : pinterest.com/polygon.com)

Ilustrasi Perang Tabuk. (Sumber : pinterest.com/polygon.com)

LABVIRAL.COM - Sejarah perang Tabuk yang merupakan peperangan terakhir Nabi Muhammad shalallahu alaihi wasallam perlu diketahui kita sebagai muslim.

Terjadi di bulan Rajab, dalam perang ini umat muslim berhasil menaklukkan imperium Romawi yang dikenal digdaya pada masanya.

Bagaimana sejarah perang Tabuk yang perlu diketahui oleh setiap umat Islam tersebut? Simak artikel ini sampai habis yuk!

Baca Juga: 2 Doa saat Terjadi Gempa Bumi Menurut Islam dan Kisahnya dalam Al-Qur'an

Alasan perang pada Bulan Rajab

Sebagian dari kita mungkin bertanya-tanya mengapa perang Tabuk terjadi pada bulan Rajab. Padahal bulan tersebut merupakan bagian dari empat bulan yang diharamkan oleh Allah Swt untuk berperang.

Namun peperangan yang mempertemukan pasukan Islam melawan kekaisaran Romawi tak terelakkan karena muslim mendapat ancaman lebih dahulu.

Perang ini tepatnya terjadi pada bulan Rajab tahun ke-9 hijriah dan berakhir pada bulan Ramadan di tahun yang sama.

Baca Juga: 5 Mukjizat Nabi Muhammad selain Peristiwa Isra Mikraj di Bulan Rajab

Sejarah besar ini bermula dari keberhasilan Islam menguasai kembali kota Makkah atau yang juga dikenal dengan istilah Fathu Makkah.

Dari sanalah pasukan Romawi terus meneror bahkan sampai membunuh utusan Rasulullah saw yang bernama Al-Harits bin Umair di tangan Syurahbil bin Amr al-Ghassani.

Usai orang kepercayaannya terbunuh, Rasulullah mengirim pasukan yang dipimpin oleh Zaid bin Haritsah untuk menyerang balik pasukan Romawi di Mut’ah.

Baca Juga: 3 Doa Akhir Bulan Rajab Sesuai Sunnah, Amalkan Sebanyak-banyaknya Yuk!

Singkat cerita, strategi itu membuahkan hasil sehingga para petinggi Romawi berbondong-bondong masuk Islam.

Akibatnya imperium Romawi merasa geram karena khawatir kalau Islam akan berkembang pesat menjadi kekuatan yang besar.

Sejak saat itulah, kekaisaran Romawi berniat untuk menyerang Islam hingga membuat umat muslim resah.

Baca Juga: 5 Keutamaan Puasa Bulan Rajab Walau Sehari Saja

Keresahan itu bahkan sampai ke telinga Rasulullah saw sehingga ia selalu memasang sikap waspada apabila secara tiba-tiba pasukan Romawi datang menyerang.

Setelah kabar penyerangan itu simpang siur, datanglah rombongan orang dari Syam ke Madinah yang membawa minyak beserta kabar menghebohkan.

Menurut mereka, pasukan Romawi yang dipimpin oleh Heraklius telah mempersiapkan bala tentara berjumlah 40.000 prajurit.

Baca Juga: Jadwal Imsak Lamandau 2023, Lengkap Jadwal Buka Puasa dan Waktu Sholat Lamandau Ramadhan 2023

Cara Rasulullah mengumumkan perang

Mendengar kabar valid tersebut, Rasulullah saw bergegas mempersiapkan pasukan yang akan bergerak dalam perang Tabuk.

Pengumuman itu menarik perhatian banyak orang karena biasanya Nabi saw selalu menjaga rahasia apabila sedang bersiap untuk perang.

Begitu Rasulullah saw mengumumkannya, para tokoh muslim berbondong-bondong untuk ikut serta termasuk memberikan sokongan dana.

Baca Juga: Jadwal Imsak Kotawaringin Timur 2023, Lengkap Jadwal Buka Puasa dan Waktu Sholat Kotawaringin Timur Ramadhan 2023

Utsman bin Affan misalnya, ia menyumbang sekitar 900 ekor unta dan 100 ekor kuda termasuk sejumlah uang tunai.

Setelah pasukan dinilai siap, bergeraklah Rasulullah saw ke daerah Tabuk dengan membawa 30 ribu prajurit.

Kendati lebih sedikit, tetapi puluhan ribu pasukan itu sukses membuat nyali kekaisaran Romawi menciut dan mencatat sejarah Islam yang begitu besar.

Baca Juga: Jadwal Imsak Kotawaringin Barat 2023, Lengkap Jadwal Buka Puasa dan Waktu Sholat Kotawaringin Barat Ramadhan 2023

Terlebih lagi, Rasulullah saw mampu membakar semangat pasukannya sehingga semakin membuat kubu musuh kena mental.

Menyadari Nabi Muhammad saw datang dengan puluhan ribu pasukan yang pemberani, imperium Romawi akhirnya mengaku menyerah. Mereka sepakat untuk berdamai dilengkapi dengan pembayaran upeti perang.

Sampai pada akhirnya, perang Tabuk yang dimenangkan Islam tersebut belum sampai pada tahap baku hantam karena Romawi menyerah terlebih dahulu.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini