Daripada makin penasaran, berikut resep ayam goreng tepung untuk menu keluarga. Cekidot!
Resep Ayam Goreng Tepung (Sumber: freepik/azerbaijan_stocke)
Bahan-bahan resep ayam goreng tepung:
- 1/2 ekor ayam potong 6 bagian
- 1/2 kg tepung terigu
- 1/4 tepung beras
- 3 siung bawang putih (diulek)
- 1 butir telur ayam (kocok lepas)
- 1 buah jeruk nipis (untuk merendam ayam)
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Tepung ala Restoran, Renyah dan Kriuk Mudah Dimasak di Rumah
Cara membuat resep ayam goreng tepung :
- Bersihkan ayam terlebih dulu, lalu peras jeruk nipis dan oles-oles supaya tidak bau amis. Diamkan sekitar 10 menit, bilas sampai bersih.
- Setelah dibilas, lumuri ayam dengan bawang putih yang sudah diulek, garam, merica bubuk. Diamkan sebentar sampai bumbunya meresap.
- Buat adonan basah, yaitu dengan sedikit tepung terigu dan tepung beras, lalu beri air secukupnya. Gunakan air es agar hasilnya lebih renyah.
- Pastikan juga kekentalannya pas, jangan sampai menggumpal.
- Buat adonan kering, campur tepung terigu dan tepung berash, beri garam lalu aduk-aduk hingga rata.
- Lalu celupkan ayam ke adonan basah, lumuri hingga rata. Lalu celupkan ke adonan kering. Kemudian, panaskan minyak lalu goreng ayam hingga matang berwarna kuning keemasan dan kering.
- Angkat dan tiriskan. Sajian ayam goreng tepung siap disantap. Selamat mencoba!
10. Resep Ayam Goreng Bawang Putih
Berikut resep ayam goreng bawang putih yang mudah dibuat di rumah untuk santapan keluarga.
Belakangan ini sajian ayam goreng bawang putih sedang viral di media sosial. Cara membuat ayam goreng bawang putih ini sangatlah mudah dan menggunakan bahan serta bumbu yang sederhana.
Seperti yang kita ketahui, bawang putih membuat ayam goreng memiliki aroma yang khas dan gurih. Jadi, cocok sekali bagi kamu yang suka dengan makanan yang gurih.
Cara membuat ayam goreng bawang putih juga sangat mudah, lho! Bahkan, bagi kamu yang baru pertama kali membuat ayam goreng bawang putih ini nggak bikin kamu ribet, karena padasarnya bumbu yang digunakan sangatlah sederhana.
Daripada makin penasaran, berikut resep ayam goreng bawang putih untuk menu keluarga atau bisa dijadikan sajian ketika kedatangan tamu di rumah. Yuk disimak!
Resep Ayam Goreng Bawang Putih (Sumber: Instagram/magdahlena_brian)