Baca Juga: Resep Cantik dan Sehat ala Farah Quinn, Minum Green Juice Setiap Pagi
Bumbu yang dihaluskan :
7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 butir kemiri
1/2 sdt lada
1 sdt ketumbar
1 helai daun jeruk
1 ruas kunyit
1 ruas jahe
1 ruas kencur
Baca Juga: Resep Kue Mangkok Biar Rezeki Lancar
Cara membuat :
- Ayam yang sudah dipotong harus dicuci bersih terlebih dahulu.
- Kemudian, haluskan bumbu-bumbu dengan menguleknya hingga halus. Lalu geprek lengkuas dan serai.
- Selanjutnya, tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi hingga harum. Kemudian masukkan serai dan lengkuas yang sudah digeprek beserta daun salam dan daun jeruk. Tumis semua bahan dan bumbu tersebut hingga wangi. Lalu, masukkan gula merah dan lanjut tumis sampai harum.
Baca Juga: Kue Nastar yang Menjadi Best Seller Saat Lebaran, Ternyata Resep dan Cara Buatnya Gampang Banget!
- Setelah itu, masukkan ayam kemudian aduk sampai ayam berwarna cokelat dan bumbu meresap ke dalam ayam.
- Kemudian tambahkan air dan biarkan hingga mendidih sampai ayam empuk.
- Jika dirasa ayam sudah empuk, tambahkan garam dan kaldu jamur. Lalu aduk-aduk hingga merata, jangan lupa untuk tes rasa.
- Selanjutnya, tambahkan santan dan aduk dengan api kecil hingga keluar gelembung kecil.
- Jika dirasa sudah matang, tes rasa dan opor ayam siap disantap selagi hangat.
Selamat mencoba.